Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Hipertensi Di Pelayanan Kesehatan Puskesmas Selesai Kabupaten Langkat Tahun 2018

Record Detail

Electronic Resource

Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Hipertensi Di Pelayanan Kesehatan Puskesmas Selesai Kabupaten Langkat Tahun 2018

XML

Abstrak

Program Studi Ilmu Keperawatan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Rumah Sakit Haji Medan
Medan – Oktober 2018

Rizki Apriliani Br Ginting
141.14201.048

Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Hipertensi Di Pelayanan Kesehatan Puskesmas Selesai kabupaten Langkat Tahun 2018

Vii + 5 BAB + 54 Halaman + 9 Tabel + 8 Lampiran


ABSTRAK
Hipertensiyang seringkali disebut sebagai pembunuh gelap (silent killer), saat ini terdapat adanya kecenderungan bahwa masyarkat perkotaan lebih banyak menderita hipertensi di bandingkan masyarakat pedesaan. Hal ini dihubungkan dengan adanya gaya hidup masyarakat kota yang berhubungan dengan resiko penyakit hipertensi seperti kurangnya aktifitas fisik seperti olahraga, riwayat merokok, stres akibat kurangnya istirahat yag cukup, pola makan yang menyebabkan obesitas dan makanan yang tinggi kadar lemak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan gaya hidup dengan kejadian hipertensi di Pelayanan Kesehatan Puskesmas Selesai Kabuaten Langkat tahun 2018
Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan metode Cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pasien Hipertensi dan sample penelitian berjumlah 52 orang. Data diambil dengan menggunakan kuesioner yang menilai aktivitas fisik, pola makan, kebiasaan istirahat/tidur, merokok.
Hasil penelitian ini adalah ini dapat disimpulkan bahwa hubungan aktifitas fisik dengan hipertensi dengan nilai p 0,003, hubungan pola makan dengan hipertensi dengan nilai p 0,002, hubungan kebiasaan tidur dengan hipertensi dengan nilai p 0,004, hubungan kebiasaan merokok dengan hipertensi dengan nilai p 0,003.
Kesimpulan ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan aktifitas fisik, pola makan, kebiasaan istirahat/tidur, dan merokok.pada pasien hipertensi di Puskesmas Selesai Kabuaten Langkat tahun 2018. Saran bahwa masyarakat terutama disekitar Puskesmas Selesai agar lebih memperhatikan gaya hidup sehat dan bagi Puskesmas Selesai untu meningkatkan penyuluhan mengenai gaya hidup sehat untuk meminimalkan resiko akibat hipertensi.

Kata Kunci : Gaya Hidup, Hipertensi


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
Student ID
141.14201.048
Dosen Pembimbing
Rosanti Muchsin , S.Kep, Ns, M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Submitted
Departement
Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail