PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN IBU TENTANG MANFAAT IMUNISASI DASAR PADA BAYI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MARBAU KABUPATEN LABUHANBATU UTARA TAHUN 2021

Record Detail

Electronic Resource

PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN IBU TENTANG MANFAAT IMUNISASI DASAR PADA BAYI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MARBAU KABUPATEN LABUHANBATU UTARA TAHUN 2021

XML

Abstrak

Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Haji Sumatera Utara

Skripsi, Februari 2021 Nurmalayani 1914201174

VII + 5 BAB + 73 Halaman + 6 Tabel + 1 Gambar + 6 Lampiran

Pengaruh Pendidikan Kesehatan terhadap Pengetahuan Ibu tentang Manfaat Imunisasi Dasar pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Marbau
Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021

ABSTRAK
Imunisasi merupakan salah satu intervensi kesehatan yang paling efektif dalam upaya mencegah mordibitas dan mortalitas pada bayi. Pemberian imunisasi dasar lengkap sampai saat ini masih ditemui berbagai kendala yaitu rendahnya kesadaran yang dipengaruhi oleh kurangnya tingkat pengetahuan tentang manfaat imunisasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Pendidikan Kesehatan terhadap Pengetahuan Ibu tentang Manfaat Imunisasi Dasar pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021.
Penelitian ini menggunakan Pre-Experimental Design dengan pendekatan one-group pretest-posttes design. Penelitian ini telah dilaksanakan dalam kurun waktu 2 minggu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai anak usia 0-12 bulan yang dayang ke posyandu di Puskesmas Marbau pada tahun 2021 sebanyak 106 ibu. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling berjumlah 22 Pasien.
Hasil Penelitian didapat bahwa Pengetahuan Ibu sebelum diberikan Pendidikan Kesehatan tentang manfaat Imunisasi Dasar pada Bayi di Puskesmas Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021 adalah sebagian besar kurang baik dan Pengetahuan Ibu sesudah diberikan Pendidikan Kesehatan tentang manfaat Imunisasi Dasar pada Bayi di Puskesmas Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021 adalah sebagian besar baik.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada Pengaruh Pendidikan Kesehatan terhadap Pengetahuan Ibu tentang Manfaat Imunisasi Dasar pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021 dengan nilai p-0,0001

Kata Kunci : Pendidikan Kesehatan, Pengetahuan, Imunisasi Sumber : 13 buku, 12 Jurnal


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
NURMALAYANI - Personal Name
Student ID
1914201174
Dosen Pembimbing
Kristina, S.Kep., Ns., MPH - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail