PENGARUH TEKNIK DISTRAKSI VISUAL FILM KARTUN TERHADAP INTENSITAS NYERI PEMASANGAN INFUS PADA ANAK USIA 7-11 TAHUN DI RSU dr. TENGKU MANSYUR TANJUNG BALAI TAHUN 2021

Record Detail

Electronic Resource

PENGARUH TEKNIK DISTRAKSI VISUAL FILM KARTUN TERHADAP INTENSITAS NYERI PEMASANGAN INFUS PADA ANAK USIA 7-11 TAHUN DI RSU dr. TENGKU MANSYUR TANJUNG BALAI TAHUN 2021

XML

Abstrak

Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Haji Sumatera Utara

Skripsi, Februari 2021 Trislinawaty Effendy 1914201168

VII + 5 BAB + 68 Halaman + 7 Tabel + 5 Gambar + 6 Lampiran

Pengaruh Teknik Distraksi Visual Film Kartun terhadap Intensitas Nyeri Akibat Pemasangan Infus pada Anak Usia 7-11 Tahun di RSU Dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai Tahun 2021

ABSTRAK
Pemasangan infus pada anak dapat menyebabkan nyeri. Salah satu terapi distraksi yang dapat mengurangi nyeri pada anak adalah menonton kartun animasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Teknik Distraksi Visual Film Kartun Terhadap Intensitas Nyeri Akibat Pemasangan Infus pada Anak Usia 7-11 Tahun di RSU dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai Tahun 2021.
Penelitian ini menggunakan quasi eksperimental design dengan pendekatan Control Group Postest-Only Design. Penelitian ini telah dilaksanakan pada tanggal 1 Maret 2021 sampai dengan 20 Maret 2021. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anak yang dirawat di di RSU dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai pada bulan November sampai Desember 2020 sebanyak 97 anak. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Quotal sampling berjumlah 40 Pasien.
Hasil Penelitian didapat bahwa Intensitas Nyeri Pasien pada Kelompok Kontrol (Tidak Diberikan Distraksi Visual Film Kartun) pada saat Pemasangan Infus pada Anak Usia 7-11 Tahun adalah sebagian besar nyeri sedang, Intensitas Nyeri Pasien pada Kelompok Intervensi (Diberikan Distraksi Visual Film Kartun) pada saat Pemasangan Infus pada Anak Usia 7-11 Tahun di RSU dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai Tahun 2021 adalah sebagian besar nyeri ringan. Berdasarkan hasil uji independent t test dapat disimpulkan bahwa terdapat Terdapat Pengaruh Teknik Distraksi Visual Film Kartun Terhadap Intensitas Nyeri Akibat Pemasangan Infus pada Anak Usia 7-11 Tahun di RSU dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai Tahun 2021 dengan nilai p-0,0001 Saran dalam penelitian ini RSU dr. Tengku Mansyur Tanjung Balai dapat mengkombinasikan antara komunikasi dan distraksi untuk mengurangi rasa nyeri pada pasien anak yang akan dilakukan penginfusan.


Kata Kunci : Distraksi, Penurunan Nyeri Sumber : 21 buku, 27 Jurnal


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
TRISLINAWATY EFFENDY - Personal Name
Student ID
1914201168
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail