Electronic Resource
HUBUNGAN PEER GROUP DENGAN KONSEP DIRI SISWA KELAS XI DI SMK KESEHATAN HAJI SUMATERA UTARA TAHUN 2016
XML
Abstrak
ABSTRAK
Konsep diri merupakan gagasan tentang diri sendiri yang berisikan mengenai bagaimana individu melihat dirinya sendiri dan bagaimana individu menginginkan diri sendiri menjadi manusia sebagaimana yang diharapkan. Konsep diri yang lebih baik berkaitan dengan bagaimana seseorang bersosialisasi dengan lingkungannya, salah satunya dengan ikut serta dalam peer group. Dengan adanya peer group seseorang akan lebih mengenal dan memahami dirinya sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan peer group dengan konsep diri siswa di kelas XI SMK Kesehatan Haji Sumatera Utara tahun 2016.
Jenis desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif correlation, dengan pendekatan cross sectional, populasi pada penelitian seluruh siswa kelas XI di SMK Kesehatan Haji Medan, Sumatera Utara sebanyak 49 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner peer group dan konsep diri. Analisa data yang dilakukan dengan uji Chi-Square.
Hasil penelitian menunjukkan bahawa peer group siswa mayoritas baik sebanyak 30 orang (61,2%) dan konsep diri siswa mayoritas baik sebanyak 24 orang (49%). Hasil uji statistik menggunakan uji Chi-Square menunjukkan hasil nilai p value sebesar 0,000 atau< 0.05.
Kesimpulan penelitian terdapat hubungan peer group dengan konsep diri siswa kelas XI di SMK Kesehatan Haji Sumatera Utara tahun 2016. Diharapkan bagi institusi terkait agar lebih memperhatikan peer group pada siswa guna meningkatkan konsep diri siswa agar lebih baik lagi.
Kata kunci : Peer Group, konsep diri Daftar bacaan : 6 Buku ( 2010 - 2016 ) dan 8 website
Detail Information
Item Type |
Skripsi Sarjana
|
---|---|
Penulis |
MUHAMMAD KODIR HARAHAP - Personal Name
|
Student ID |
04112042
|
Dosen Pembimbing |
Rosanti Muchsin, S.Kep., M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Srimis Leini Saragih, S.Kep., M.Kes - - Penguji 1
Kristina., S.Kep., M.PH - - Penguji 2 Rosanti Muchsin, S.Kep., M.Kes - - Penguji 3 |
Kode Prodi PDDIKTI |
14901
|
Edition |
Published
|
Departement |
Ilmu Keperawatan
|
Contributor | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan., 2016 |
No Panggil | |
Copyright |
Universitas Haji Sumatera Utara
|
Doi |