HUBUNGAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL DENGAN RISIKO JATUH PADA LANSIA ELDERLY DI RSU WULAN WINDY MEDAN MARELAN TAHUN 2020

Record Detail

Electronic Resource

HUBUNGAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL DENGAN RISIKO JATUH PADA LANSIA ELDERLY DI RSU WULAN WINDY MEDAN MARELAN TAHUN 2020

XML

Abstrak

ABSTRAK
Penurunan fungsi tubuh pada lansia akan mengakibatkan terjadinya
gangguan gerak dan fungsi lansia. Penurunan kekuatan otot akibat dari proses
penuanaan akan mempengaruhi kemampuan fungsional lansia khususnya
kemampuan dalam hal mobilitas seperti penurunan kecepatan berjalan, penurunan
keseimbangan tubuh dan meningkatnya risiko jatuh pada lansia. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui tentang Hubungan Kemampuan Fungsional dengan
Risiko Jatuh pada Lansia Elderly di RSU Wulan Windy Medan Marelan Tahun
2020.
Penelitian ini merupakan penelitian descriptive correlation dengan
pendekatan cross sectional. Penelitian ini telah dilaksanakan di RSU Wulan
Windy Medan Marelan, dan penelitian ini dilaksanakan dari bulan November
2019 sampai bulan Februari 2020. Populasi penelitian ini adalah seluruh lansia
yang berkunjung ke Poli Penyakit Dalam RSU Wulan Windy sebanyak 31 orang
lansia. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling
berjumlah 20 orang lansia.
Hasil penelitian didapat bahwa kemampuan fungsional lansia elderly
dengan kategori mandiri dan tidak ditemukan lansia dengan kategori
ketergantungan total, sebagian besar lansia tidak berisiko jatuh dan terdapat 1
orang dengan kategori risiko jatuh tinggi. Berdasarkan hasil uji chisquare didapat
nilai signifikan p=0,023 < α=0,05 artinya ada hubungan yang signifikan antara
kemampuan fungsional dengan risiko jatuh pada lansia elderly di RSU Wulan
Windy Medan Marelan.
Kesimpulan dalam penelitian ini bahwa terdapat hubungan kemampuan
fungsional dengan risiko jatuh pada lansia elderly di RSU Wulan Windy Medan
Marelan tahun 2020. Saran dalam penelitian ini khususnya bagi tenaga kesehatan
hendaknya terus berupaya memaksimalkan pelayanannya khusunya pada lansia
untuk dapat meminimalkan risiko jatuh pada lansia.
Kata kunci : Kemampuan Fungsional, Risiko Jatuh Lansia
Sumber : 7 buku, 17 jurnal


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
Student ID
1814201130
Dosen Pembimbing
Sumiatik, SST, M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14901
Edition
Published
Departement
Ilmu Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail