Electronic Resource
PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP PASIEN TB PARU DALAM MENJALANKAN STRATEGI DOTS (DIRECTLY OBSERVED TREATMENT SHORT COURSE) DI PUSKESMAS KENANGAN TAHUN 2020
XML
Abstrak
ABSTRAK
Kesadaran penderita TB paru untuk meminum obat secara teratur melalui
upaya peningkatan pengetahuan penderita TB paru tentang pencegahan dan
pengobatan TB paru melalui pendidikan kesehatan. Tujuan Penelitian ini untuk
megetahui Pengaruh Pendidikan Kesehatan Terhadap Pengetahuan dan Sikap
Pasien TB Paru Dalam Menjalankan Strategi DOTS (directly observed treatment
short course) di Puskesmas Kenangan Tahun 2020. Dengan pemberian informasi
ini diharapkan adanya penigkatan keteraturan/ketaatan minum obat yang
berdampak pada meningkatnya angka kesembuhan yang di ukur secara dini
dengan konversi dahak pada akhir pengobatan>80%.
Penelitian ini menggunakan kuantitatif dengan jenis penelitian preexperimental
design yang didesain dengan cara one-group pretest-posttest design.
Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Teknik accedental
sampling yaitu 48 orang. Jenis data dikumpulkan dengan menggunakan lembar
observasi, diolah dan dianalisa dengan menggunakan uji wilcoxon.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sesudah diberikan Pendidikan
Kesehatan dengan menggunakan strategi DOTS mayoritas Pengetahuan Baik 25
(50%) Sedangkan Sikap Setelah diberikan Pendidikan menjadi Positif sebesar 16
(33,3%) menjadi 30 (62,5%) Terdapat perbedaan Pegetahuan dan Sikap Setelah
diberi Pendidikan Kesehatan dengan nilai p-value< α (0,000 < 0,05).
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada Pengaruh Pendidikan
Kesehatan Terhadap Pengetahuan dan Sikap Pasien TB Paru Dalam Menjalankan
Strategi Dots (directly observed treatment short course) di Puskesmas Kenangan
Tahun 2020. Kepada pihak Puskesmas dapat disarankan agar memberikan
Pengetahuan dan Sikap pada Pasien TB Paru dengan Stretegi Dots sehingga
pasien tb par dapat sembuh sesuai dengan jangka waktu yang ditentukan.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Strategi dots, TB paru
Daftar Pustaka : 11 buku + 4 jurnal + (2010-2018)
Detail Information
Item Type |
Skripsi Sarjana
|
---|---|
Penulis |
ARDIANI - Personal Name
|
Student ID |
1814201067
|
Dosen Pembimbing |
Sukma Yunita, S.Kep, Ns, M.Kep - - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Fithriani, SST, MKM - - Penguji 1
Rosanti muchsin, S.Kep, Ns, M.Kes - - Penguji 2 Sukma Yunita, S.Kep, Ns, M.Kep - - Penguji 3 |
Kode Prodi PDDIKTI |
14901
|
Edition |
Published
|
Departement |
Ilmu Keperawatan
|
Contributor | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan., 2020 |
No Panggil | |
Copyright |
Universitas Haji Sumatera Utara
|
Doi |