HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN TINDAKAN PERAWAT DALAM MEMINIMALKAN KECEMASAN HOSPITALISASI PADA ANAK USIA PRASEKOLAH DI RUMAH SAKIT ISLAM MALAHAYATI TAHUN 2017

Record Detail

Electronic Resource

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN TINDAKAN PERAWAT DALAM MEMINIMALKAN KECEMASAN HOSPITALISASI PADA ANAK USIA PRASEKOLAH DI RUMAH SAKIT ISLAM MALAHAYATI TAHUN 2017

XML

Abstrak

ABSTRAK
Kecemasan merupakan respon individu terhadap suatu keadaan yang tidak
menyenangkan dan dialami oleh semua makhluk hidup dalam kehidupan seharihari.
Kecemasan akibat hospitalisasi pada anak tentu tidak bisa dihindari, peran
perawat dalam meminimalkan kecemasan tersebut sangat dibutuhkan. Untuk itu
perlu adanya pengetahuan yang baik dan tindakan yang efektif dari perawat dalam
meminimalkan kecemasan tersebut. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui
hubungan pengetahuan dengan tindakan perawat dalam meminimalkan kecemasan
hospitalisasi pada anak usia prasekolah di Rumah Sakit Islam Malahayati Tahun
2016.
Desain penelitian menggunakan desain deskriptif korelasi, populasi
penelitian seluruh perawat di ruangan Rawat Inap Anak Rumah Sakit Islam
Malahayati sebanyak 22 orang, tekhnik pengambilan sampel menggunakan
totally sampling, jumlah sampel sebanyak 22 orang. Instrument yang digunakan
lembar kuesioner pengetahuan dan tindakan perawat. Analisa data dilakukan
dengan univariat dan bivariat menggunakan uji chi square.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan perawat mayoritas
pengetahuan yang cukup sebanyak 12 orang (54,5%) dan tindakan perawat
mayoritas tindakan yang cukup sebanyak 13 orang (59,1). Hasil uji statistik ada
hubungan pengetahuan dengan tindakan perawat dalam meminimalkan kecemasan
hospitalisasi menggunakan uji chi square dengan nilai x2 sebesar 21,154 dan
pvalue sebesar 0.000.
Kesimpulan penelitian terdapat hubungan pengetahuan dengan tindakan
perawat dalam meminimalkan kecemasan hospitalisasi pada anak usia prasekolah
di Rumah Sakit Islam Malahayati tahun 2016. Diharapkan Peran Perawat untuk
memperhatikan kecemasan pada anak akibat hospitalisasi, dengan
mengembangkan berbagai tindakan yang dapat menurunkan kecemasan pada
anak.
Kata kunci : Pengetahuan, tindakan, perawat, hospitalisasi
Daftar bacaan : 10 buku dan 7 website


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
ASRIL HIDAYAH - Personal Name
Student ID
15214201006
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14901
Edition
Published
Departement
Ilmu Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail