Electronic Resource
HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN KEPATUHAN IBU DALAM KELENGKAPAN IMUNISASI DASAR DI PUSKESMAS PEMATANG PANJANG KABUPATEN BATU BARA TAHUN 2019
XML
Abstrak
ABSTRAK
Pencapaian imunisasi dasar masih sangat rendah dan jauh dari target yang
harus dicapai. Berbagai faktor dapat menjadi penyebab belum tercapainya target
cakupan imunisasi dasar. Dukungan suami dinilai dapat mempengaruhi tingkat
kepatuhan dalam pelaksanaan imunisasi. Penelitian ini bertujuan untuk
mengidentifikasi hubungan dukungan suami dengan kepatuhan ibu dalam
kelengkapan Imunisasi Dasar di Puskesmas Pematang Panjang Kabupaten Batu
Bara tahun 2019.
Rancangan penelitian ini berupa rancangan deskriftif korelasi dengan
desain Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang membawa
bayi usia dibawah 12 bulan ke Puskesmas Pematang Panjang Kabupaten Batu
Bara tahun 2019. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling
dengan jumlah sebanyak 42 orang.
Data penelitian ini menunjukkan mayoritas dukungan suami dalam
kategori baik dan ibu dalam kategori patuh dalam pelaksanaan imunisasi. Analisa
data menggunakan uji korelasi Spearman, diperoleh P value sebesar (0.001)
dengan nilai α ≤ 0,05.
Disimpulkan bahwa ada hubungan dukungan suami dengan kepatuhan ibu
dalam kelengkapan Imunisasi Dasar di Puskesmas Pematang Panjang Kabupaten
Batu Bara tahun 2019. Diharapkan kepada tempat penelitian melakukan
pendataan capaian imunisasi dan membuat suatu program penyuluhan berkala
khususnya pada suami agar cakupan imunisasi di wilayah kerja dapat terus
meningkat.
Kata Kunci : Dukungan Suami, Kepatuhan, Imunisasi Dasar
Daftar Pustaka : Buku 10 (2010-2013)
Internet 3 (2015-2017)
Detail Information
Item Type |
Skripsi Sarjana
|
---|---|
Penulis |
VINCE SUSI VERAWATY - Personal Name
|
Student ID |
17608072204
|
Dosen Pembimbing |
Sri Astuti Siregar SST, M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Sri Astuti Siregar, SST, M.Kes - - Penguji 1
Srimis Leini Saragih, S.Kep, M.Kes - - Penguji 1 Yetty Fauziah, S.Kep, Ns, M.Kep - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
14901
|
Edition |
Published
|
Departement |
Ilmu Keperawatan
|
Contributor | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan., 2019 |
No Panggil | |
Copyright |
Universitas Haji Sumatera Utara
|
Doi |