HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN TINDAKAN KEBERSIHAN ORGAN GENITALIA EKSTERNA PADA SISWI SMA SWASTA MAMIYAI AL-ITTIHADIYAH MEDAN TAHUN 2017

Record Detail

Electronic Resource

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN TINDAKAN KEBERSIHAN ORGAN GENITALIA EKSTERNA PADA SISWI SMA SWASTA MAMIYAI AL-ITTIHADIYAH MEDAN TAHUN 2017

XML

Abstrak

ABSTRAK
Kesehatan reproduksi merupakan keadaan sejahtera fisik, mental, dan
sosial secara utuh yang tidak semata-mata bebas dari penyakit atau kecacatan. Di
Indonesia 75% wanita pasti mengalami keputihan minimal satu kali dalam
hidupnya. Lebih dari 70% wanita Indonesia mengalami keputihan yang
disebabkan oleh jamur dan parasit seperti cacing kremi atau protozoa
(Trichomonas Vaginalis). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan
Pengetahuan Dan Sikap Dengan Tindakan Kebersihan Organ Genitalia Eksterna
Pada Siswi SMA Swasta Mamiyai Al-Ittihadiyah Medan Tahun 2017.
Desain penelitian ini deskriptif korelasi dengan pendekatan Cross
Sectional. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswi SMA Swasta Mamiyai Al-
Ittihadiyah Medan sebanyak 45 orang, teknik pengambilan sampel yaitu Total
Sampling. Pengumpulan data dengan lembar kuesioner, teknik analisa data
univariat dan bivariat dengan uji Chi Square.
Hasil penelitian mayoritas pengetahuan baik sebanyak 37 orang (82,2%),
sikap tidak baik sebanyak 44 orang (97,8%), dan tidak melakukan tindakan
sebanyak 33 orang (73,3%). Hasil uji Chi Square terdapat hubungan pengetahuan
dengan tindakan kebersihan organ genitalia eksterna p=0,001 (<0,05), sedangkan
untuk hubungan sikap dengan tindakan kebersihan organ genitalia eksterna
p=0,016 (<0,005).
Kesimpulan pada penelitian ini ada hubungan pengetahuan dan sikap
dengan tindakan kebersihan organ genitalia eksterna pada siswi SMA Swasta
Mamiyai Al-Ittihadiyah Medan tahun 2017. Diharapkan kepada seluruh siswi
SMA Swasta Mamiyai Al-Ittihadiyah Medan untuk lebih menjaga kebersihan
lingkungan yang dapat memicu terjadinya keputihan.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Tindakan, Kebersihan Organ
Genitalia
Daftar Pustaka : 14 Buku (2010-2017)
6 Website (2013-2015)


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
YULISTIA ANGREANI - Personal Name
Student ID
13114201061
Dosen Pembimbing
Zuidah, S.Kep, Ns, SKM, M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14901
Edition
Published
Departement
Ilmu Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail