HUBUNGAN PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR (WUS) DENGAN PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SENTOSA BARU KOTA MADYA MEDAN TAHUN 2021

Record Detail

Electronic Resource

HUBUNGAN PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR (WUS) DENGAN PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SENTOSA BARU KOTA MADYA MEDAN TAHUN 2021

XML

Abstrak

ABSTRAK
Wanita Usia Subur (WUS) salah satu kelompok yang beresiko mengalami
kanker serviks. Salah satu upaya pencegahan kanker serviks melalui deteksi dini
kanker serviks dengan melakukan skrining Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Pengetahuan Wanita Usia
Subur (WUS) dengan Pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) di
Wilayah Kerja Puskesmas Sentosa Baru Kota Madya Medan Tahun 2021.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross
sectional. Populasi berjumlah 840 WUS. Pengambilan sampel menggunakan
accidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 orang.
Hasil Penelitian didapat bahwa Pengetahuan Wanita Usia Subur (WUS) di
Wilayah Kerja Puskesmas Sentosa Baru Kota Madya Medan Tahun 2021
mayoritasnya adalah cukup baik dan Pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat
(IVA) di Wilayah Kerja Puskesmas Sentosa Baru Kota Madya Medan Tahun
2021 mayoritasnya adalah tidak pernah. Berdasarkan hasil uji chisquare
didapatkan bahwa nilai p=0,002<0.05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa
terdapat Hubungan Pengetahuan Wanita Usia Subur (WUS) dengan Pemeriksaan
Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) di Wilayah Kerja Puskesmas Sentosa Baru
Kota Madya Medan Tahun 2021.
Saran dalam penelitian ini Puskesmas Sentosa Baru Kota Madya Medan
melakukan edukasi yang berkelanjutan untuk meningkatkan pengetahuan ibu
tentang pentingnya pemeriksaan IVA pada WUS melalui penyuluhan kesehatan
dan edukasi lainnya.
Kata Kunci : Pengetahuan Wanita Usia Subur, Inspeksi Visual Asam
Asetat
Sumber : 8 buku, 16 Jurnal


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
LINDA SARI - Personal Name
Student ID
2015302146
Dosen Pembimbing
Purnama Handayani, SST, M.KM - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14901
Edition
Published
Departement
STR Kebidanan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail