HUBUNGAN PEKERJAAN IBU DENGAN KEBERHASILAN DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS BERAS BASAH KECAMATAN PANGKALAN SUSU TAHUN 2021

Record Detail

Electronic Resource

HUBUNGAN PEKERJAAN IBU DENGAN KEBERHASILAN DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS BERAS BASAH KECAMATAN PANGKALAN SUSU TAHUN 2021

XML

Abstrak

ABSTRAK
Mendapatkan ASI merupakan hak asasi bagi setiap bayi, karena ASI
merupakan makanan terbaik bagi bayi. Menyusui merupakan hak setiap ibu,
termasuk ibu bekerja. Namun ibu bekerja masih dianggap sebagai salah satu
faktor penyebab tingginya angka kegagalan menyusui. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui hubungan pekerjaan ibu dengan keberhasilan ibu dalam
memberikan ASI eksklusif.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Pekerjaan Ibu
dengan Keberhasilan Pemberian ASI Ekslusif di Wilayah Kerja UPT Puskesmas
Beras Basah Kecamatan Pangkalan Susu Tahun 2021.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian survey analitik dengan
pendekatan cross sectional yaitu melakukan pengukuran variabel independen dan
variabel dependen secara bersamaan. Sampel yang diambil dalam penelitan ini
adalah ibu yang memiliki bayi usia 6-11 bulan sebanyak 72 orang dengan
menggunakan teknik pengambilan sampel secara simple random sampling.
Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dengan menggunakan analisa
data univariat dan bivariat. Data di analisa menggunakan uji Chi-Square (x2).
Hasil penelitian didapatkan ibu bekerja yang tidak berhasil memberikan
ASI eksklusif sebanyak 38 orang (80,9%) dan yang berhasil 9 orang (11,0%). ibu
tidak bekerja berhasil memberikan ASI eksklusif 14 orang (56,0%) dan yang tidak
berhasil 11 orang (44,0%).
Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh ada hubungan ibu bekerja dengan
pemberian ASI eksklusif di wilayah kerja UPT Puskesmas Beras Basah dengan pvalue
= 0,001 (p-value < 0,05) karena 0,01<0,05 maka H0 ditolak dan Ha
diterima, artinya dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang bermakna antara
pekerjaan ibu dengan keberhasilan pemberian ASI Eksklusif.
Disarankan kepada tenaga kesehatan untuk lebih memberikan
pengetahuan, motivasi kepada masyarakat tentang penting pemberian ASI
Eksklusif.
Kata Kunci : Pekerjaan, Keberhasilan ASI Eksklusif
Daftar Pustaka : 19 (2011 – 2020)


Detail Information

Item Type
Skripsi Sarjana
Penulis
SYUKRIA - Personal Name
Student ID
2015302350
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14901
Edition
Published
Departement
STR Kebidanan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan.,
No Panggil
Copyright
Universitas Haji Sumatera Utara
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail