Electronic Resource
HUBUNGAN FAKTOR BERAT BADAN BAYI BARU LAHIR DAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF DENGAN KEJADIAN STUNTING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MARBAU KECAMATAN MARBAU KABUPATEN LABUHANBATU UTARA TAHUN 2021
XML
Abstrak
ABSTRAK
Stunting dapat dicegah dengan beberapa hal seperti memberikan Air Susu Ibu
(ASI) secara esklusif. ASI esklusif memiliki kontribusi yang besar terhadap tumbuh
kembang dan daya tahan tubuh anak. Pada bayi, ASI sangat berperan dalam pemenuhan
nutrisi dan meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga anak yang diberi ASI esklusif
akan tumbuh dan berkembang secara optimal dan tidak mudah sakit. Menurut
penelitian Hidayah (2013). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan
faktor berat badan bayi baru lahir dan pemberian asi ekslusif dengan kejadian stunting
di Wilayah Kerja Puskesmas Marbau Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhanbatu
Utara Tahun 2021.
Jenis penelitian yang dilakukan bersifat cross sectional yang bersifat analitik,
seluruh ibu yang mempunyai balita stunting usia 1-5 tahun yang bertempat tinggal di
wilayah kerja Puskesmas Merbau berjumlah 34 orang. dan diambil jadi sampel
sebanyak 34 orang, dengan menggunakan total sampling. Data yang dikumpulkan
dalam penelitian adalah data primer yaitu data yang diperoleh secara langsung dari
responden. Analisis data yang digunakan yaitu analisis univariat dan analisis bivariat.
Hasil tabulasi silang antara berat badan bayi baru lahir dan Asi esklusif dengan
Kejadian Stunting dari 34 responden (100%) yaitu mayoritas Bayi baru lahir dengan
berat badan lahir rendah sebanyak 19 (55,9%) responden dengan kejadian stunting
sebanyak 19 (55,9%) responden. Hasil uji statistic didapatkan nilai ρ-value = 0.000
yang artinya hubungan Berat Badan Bayi baru Lahir dengan Kejadian Stunting.
Mayoritas tidak mendapatkan Asi esklusif sebanyak 18 (53%) responden dengan
kejadian stunting sebanyak 16 (47%) responden. Hasil uji statistic didapatkan nilai ρ-
value = 0.000 yang artinya hubungan Pemberian Asi Ekslusif dengan Kejadian
Stunting.
Bagi semua petugas kesehatan di Puskesmas Marbau Kecamatan Marbau
Kabupaten Labuhanbatu Utara diharapkan untuk lebih giat dalam melaksanakan
posyandu pada Balita dan memberikan penyuluhan kesehatan terkait dengan tumbuh
kembang dan Asi Esklusif pada Balita serta bahaya stunting.
Kata kunci : Berat Badan Bayi Baru Lahir, Asi Esklusif, Stunting
Daftar Bacaan : Buku (2009-2021); Jurnal (2016 - 2019)
Detail Information
Item Type |
Skripsi Sarjana
|
---|---|
Penulis |
SRI DEWI HANDAYANI - Personal Name
|
Student ID |
2015302224
|
Dosen Pembimbing |
Suhartini, SST, M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Yetti Fauziah Silalahi, S.Kep, Ns, M.Kep - 0128108005 - Penguji 1
Srimis Leini Saragih, S.Kep, Ns, M.Kes - - Penguji 2 Suhartini, SST, M.Kes - - Penguji 3 |
Kode Prodi PDDIKTI |
14901
|
Edition |
Published
|
Departement |
STR Kebidanan
|
Contributor | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan., 2021 |
No Panggil | |
Copyright |
Universitas Haji Sumatera Utara
|
Doi |