Electronic Resource
HUBUNGAN LAMA TERAPI HAEMODIALISA DENGAN KUALITAS HIDUP PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK DI RUMAH SAKIT SETIO HUSODO KISARAN TAHUN 2020
XML
Abstrak
Vii + 57 halaman + 8 tabel + 9 lampiran
ABSTRAK
Haemodialisa merupakan terapi fungsi ginjal sebagai kompensasi fungsi
ginjal yang berkurang. Lama terapi haemodialisa berperan penting dalam
mempengaruhi kualitas hidup. Semakin meningkatnya jumlah penderita GGK
yang menjalani terapi haemodialisa menjadi alasan untuk melakukan penelitian.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara terapi haemodialisa
dengan kualitas hidup pada pasien gagal ginjal kronik di Rumah Sakit Setio
Husodo Kisaran Tahun 2020.
Desain penelitian ini menggunakan desain cross sectional, populasi dalam
penelitian ini adalah pasien GGK yang menjalani terapi haemodialisa rawat jalan
di Rumah Sakit Setio Husodo Kisaran selama 1 minggu pada bulan Desember
2019 dengan jumlah 180 orang. Teknik pengambilan sampel dengan purposive
sampling, jumlah sampel sebanyak 42 orang. Instrumen yang digunakan adalah
lembar kuesioner kualitas hidup. Analisa data dilakukan dengan dengan univariat
dan bivariat menggunakan uji chi square.
Hasil penelitian didapatkan lama terapi haemodialisa mayoritas 13-24
bulan sebanyak 16 orang dan kualitas hidup mayoritas baik sebanyak 28 orang.
Hasil uji statistik dengan chi square menunjukkan adanya hubungan antara terapi
haemodialisa dengan kualitas hidup pada pasien gagal ginjal kronik di Rumah
Sakit Setio Husodo Kisaran Tahun 2020 dengan nilai p value sebesar (0.000).
Kesimpulan penelitian terdapat hubungan antara terapi haemodialisa
dengan kualitas hidup pada pasien gagal ginjal kronik di Rumah Sakit Setio
Husodo Kisaran Tahun 2020. Saran penelitian diharapkan kepada petugas
kesehatan khusunya perawat mampu meningkatkan perannya sebagai konselor
dan edukator dalam upaya membantu pasien untuk bisa beradaptasi dengan
kondisinya, sehingga pasien memiliki koping adaptif dan kualitas hidup menjadi
lebih baik.
Kata kunci : Lama terapi haemodialisa, kualitas hidup, gagal ginjal kronis
Daftar pustaka : 18 (2010-2018)
Detail Information
Item Type |
Skripsi Sarjana
|
---|---|
Penulis |
RORI AZHARI SINURAT - Personal Name
|
Student ID |
1814201136
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Sri Wahyuni, S.Kep, Ns, M.Kes - - Penguji 1
Srimis Leini Saragih S.Kep., Ns., M.Kes - - Penguji 2 Fitriani Fadilah, S.Kep, Ns, M.Kep - - Penguji 3 |
Kode Prodi PDDIKTI |
14901
|
Edition |
Published
|
Departement |
Sarjana Keperawatan
|
Contributor | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | Universitas Haji Sumatera Utara : Fakultas Ilmu Kesehatan., 2020 |
No Panggil | |
Copyright |
Universitas Haji Sumatera Utara
|
Doi |